Penulis : Admin GIS Jogja
Hari Kamis tanggal 09 Desember 2021, Global Islamic School 3 Yogyakarta mengadakan International Cultural Day. Acara ini diselenggarakan oleh siswa – siswi PG-K dengan partisipasi dari orang tua. Dalam acara ini ditampilkan kebudayaan dari 3 negara yang berbeda, antara lain Belanda, Meksiko, dan Korea Selatan.
Dekorasi panggung dan kelas terlihat sangat indah dengan adanya berbagai ornamen dan hiasan dari masing – masing negara. Partisipasi orang tua dalam dekorasi kelas sangatlah besar karena mereka rela untuk datang ke sekolah di akhir pekan dalam rangka menghias dan mendekor ruang kelas.
Anak – anak terlihat antusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan International Cultural Day. Mereka mengenakan 3 pakaian yang berbeda dari ketiga negara tersebut. Dalam acara pembukaan, anak – anak tampil di atas panggung untuk menarikan tarian dari masing – masing negara. Siswa – siswi dari Primary School juga ikut hadir dalam rangka memeriahkan acara tersebut.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan anak – anak dapat memahami tentang indahnya arti perbedaan. Anak – anak diajarkan untuk mengenal budaya dari beberapa neara yang berbeda – beda dimana perbedaan itu menciptakan sebuah keharmonisan dan keindahan Ketika berjalan beriringan.
Happy International Cultural Day.