GIS 3 Virtual Trial Class for Primary Students

Penulis : Admin GIS Jogja

Tahun ajaran baru akan segera dimulai di bulan Juli 2021. Pemerintah sudah memberikan lampu hijau bagi sekolah-sekolah yang berzona hijau untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka. Sejalan dengan kebijakan tersebut, Global Islamic School sudah mempersiapkan berbagai rancangan pembelajaran baik daring maupun luring atau keduanya (blended learning). GIS Jakarta dan Serpong sudah menjalankan model pembelajaran blended learning selama satu semester terakhir untuk tahun ajaran 2020/2021.

Untuk memberikan gambaran kegiatan pembelajaran daring di primary GIS yang interaktif, menarik dan senantiasa menginternalisasikan nilai-nilai keislaman kepada calon orangtua dan peserta didik baru, GIS 3 Jogja mengadakan acara Virtual Trial Class for Primary Students. Kelas daring tersebut diadakan bertepatan dengan Hari Kesaktian Pancasila yaitu Selasa, 1 Juni 2021. Kelas dibagi menjadi dua sesi yaitu pukul 8 pagi dan 10 pagi. Guru yang mengajar adalah guru primary GIS Serpong yang nantinya akan mengajar di Primary GIS Jogja yaitu Miss Putri. Turut hadir pula bersama Miss Putri, Miss Eni selaku Wakil Direktur GIS Jakarta dan Miss Aini selaku Kepala Sekolah Playgroup, Kindergarten dan Primary GIS 3 Jogja.

Pada kesempatan tersebut, Miss Putri memilih tema Healty and Unhealthy Food. Miss Putri membuka kelas dengan berdoa bersama lalu perkenalan terlebih dahulu dengan anak-anak. Kemudian setelah itu, anak-anak ditunjukkan gambar beberapa jenis makanan sambil dijelaskan tujuan pembelajaran pada hari itu. Miss Putri kemudian melanjutkan dengan tanya jawab dengan masing-masing anak dan mengakhirinya dengan permainan seru. Kelas daring yang berlangsung selama satu jam dirasa terlalu cepat untuk anak-anak. Mereka tidak ingin mengakhiri kelas tersebut dan mengatakan bahwa sudah tidak sabar untuk mengalami pembelajaran tatap muka. Sesi kedua pun berlangsung sama serunya dengan sesi pertama. Acara kemudian ditutup dengan berdoa dan berfoto bersama. Miss Putri berharap seluruh peserta didik, orangtua, pendidik dan tenaga kependidikan selalu diberikan kekuatan dan kesehatan agar dapat memulai tahun ajaran baru 2021/2022 dengan baik secara tatap muka. Tidak lupa Miss Eni dan Miss Aini juga mengingatkan kepada anak-anak untuk tetap menjaga protokol kesehatan yaitu rajin mencuci tangan, menggunakan masker, dan menjaga jarak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *